Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Kampung Budaya Sunda Paseban

Minggu, 18 Desember 2016. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kampung Budaya Sunda Paseban, Kabupaten Bogor. Kelahiran Nabi bukan hanya untuk kaum muslimin, melainkan menjadi teladan bagi seluruh umat manusia.

Selain mengenang sosok pemimpin umat Nabi Muhammad SAW, peringatan Maulid juga penting untuk introspeksi diri. Sejauh mana kita telah meneladani sifat Nabi Muhammad SAW. Jejak langkah dan karakter Nabi Muhammad SAW merupakan bekal menghadapi tantangan kehidupan.

Kampung Budaya Sunda Paseban Gelar Silaturahim Budaya

Kampung Budaya Sunda Paseban menggelar Silaturahim Budaya dalam rangka mengenang wafatnya Penyair Chairil Anwar dan dua tahun wafatnya Maestro Biola Indonesia, Idris Sadri. Mengambil tempat di Kampung Budaya Sunda Paseban Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, kegiatannya berlangsung pada Kamis (28/4).

Hadir dalam acara tersebut sejumlah sastrawan, budayawan dan seniman, di antaranya; Taufiq Ismail, Fadli Zon, Pasha “Ungu”, Jatnika Naggamiharja, Santi Sardi, Fryda Lucyana, Abrory Djabbar, Iman Sholeh, Ari Malibu, Yoes Rizal, Linda Djalil, Jamal D. Rahman, dan Yudhi Soenarto.

Chairil Anwar adalah penyair Indonesia yang lahir di Medan, 26 Juli 1922 dan wafat di Jakarta pada tanggal 28 April 1949. Kritikus H.B Jassin menobatkannya sebagai pelopor Angkatan ’45 bersama Asrul Sani dan Rivai Apin.

Sementara maestro biola, Idris Sardi lahir di Jakarta, 7 Juni 1938 dan wafat di Cimanggis, Depok, 28 April 2014. Semasa hidupnya, Idris Sardi pernah meraih sejumlah penghargaan sebagai komponis, ilustrator musik untuk film, dan Piala Citra untuk Penata Musik Terbaik, di antaranya dalam film “Pengantin Remaja” (1971), “Perkawinan” (1973), “Cinta Pertama” (1974), “Doea Tanda Mata” (1985)

Festival Pencak Silat Kampung Budaya Sunda

Senin, 31 Oktober 2016. menutup rangkaian kegiatan Temu Budayawan, Saresehan Pendekar Pencak Silat Jawa Barat serta Festival Pencak Silat Paseban Cup I 2016 se Bogor Raya. Acara penutupan dilakukan di Kampung Budaya Sunda Paseban, Kabupaten Bogor. Alhamdulillah, acara yang diselenggarakan mulai tanggal 29 Oktober 2016 – 31 Oktober 2016 ini bisa berlangsung dengan lancar.

Pagelaran Di Kampung Budaya Sunda Paseban

Rabu, 9 Desember 2015, bertempat di Kampung Budaya Sunda Paseban, Kabupaten Bogor, KBS Paseban menyelenggarakan acara Rebo Wekasan dan Shalat Tolak Bala. Dilanjutkan dengan menyaksikan pembuatan Kujang dan Keris sebagai salah satu warisan benda pusaka bangsa sekaligus kekayaan nasional kita. Setelah itu, semua hadirin dan undangan disuguhkan Pagelaran Wayang Golek di Balai Adat Kampung Budaya Sunda Paseban. Kampung Budaya Sunda Paseban secara rutin menyelenggarakan berbagai kegiatan kesenian dan kebudayaan, sebagai salah satu wujud apresiasi rasa cinta terhadap Tanah Air.

Kampung Budaya Sunda Paseban menjadi tempat destinasi peserta Farmtrip 2020

Kampung Budaya Sunda Paseban menjadi tempat lokasi peristirahatan bagi para peserta Farmtrip 2020.

guna memperkenalkan dan memulihkan perekonomian di sektor wisata, dimana pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melalui Badan Promosi Pariwisata menggelar Famtrip 2020 yang diikuti sebanyak 70 orang peserta selama dua hari hari satu malam.

Ketua Badan Promosi Pariwisata Kabupaten Bogor, H. Zainal Syafruddin mengatakan, kegiatan hari ini dalam rangka uji coba memperkenalkan paket wisata sebagai program dari pemulihan ekonomi sektor pariwisata.

Pemulihan ekonomi pasca pandemi ini sangat dibutuhkan, khususnya di sektor pariwisata yang dimana dalam berkunjung ke lokasi wisata mesti menerapkan protokol kesehatan (Prokes) di tengah wabah Covid-19.

Open chat
Hallo....!
Yuk langsung ke Whatsapp untuk informasi lebih lanjut mengenai Kampung Budaya Sunda Paseban